[Bisnis Online Pemula # 7] Tips Membuat (sub) domain Blog, Situs , akun FB dan email

Diposting oleh hmcahyo on Kamis, 11 Oktober 2012

Kali ini saya akan membahas tips membuat/memilih nama (sub)domain - baik yang digunakan untuk situs/blog jualan kita ataupun untuk akun FB yang kita buat sebagai lapak online.Tips ini juga berlaku untuk surel (email) yang kita gunakan dalam bisnis/jualan online.

Untuk memudahkan anda memahami penjelasan pada artikel ini saya asumsikan anda sudah memahami bagaimana cara menggunakan Google Keywordtool, kalau belum anda bisa menonton bagaimana menggunakan Google Keywordtool untuk melakukan riset pasar di video di bawah – atau anda mencari panduan menggunakan yang versi bahasa indonesia (silahkan googling banyak)


Sekedar tahu saja artikel singkat ini saya buat karena sering melihat nama-nama akun email yang digunakan oleh teman-teman tersebut “kurang tepat digunakan” sebagai media bisnis online. Alasannya bisa anda teruskan temukan pada artikel ini: Agar lebih mudah dalam menjelaskan, maka kali ini saya akan menggunakan studi kasus riset pasar dengan kata kunci “CAMILAN KHAS MALANG” (gambar 1)




Saya masukkan kata kunci tersebut (camilian khas malang) pada Google Keywordtool, dan saya urutkan hasil pencariannya, maka hasilnya berdasar kompetisi TERENDAH dengan PENCARIAN TERBANYAK adalah sebagai berikut. (gambar 2)  





Dari pencarian itu kita dapatkan banyak yang mencari dengan kata kunci keripik buah sebanyak 6600 dan keripik nangka dengan pencarian sebanyak 5400. Dua kata kunci tersebut yang akan saya bidik dan gunakan untuk pembuatan (sub) domain blog/situ, email dan akun FB – alasannya dua kata tersebut PESAINGNYA sedikit (0.05 dan 0.03). Artinya banyak yang mencari keripik buah tetapi “penyedianya” kurang. Nah, dengan pertimbangan agar kedepan saya bisa jualan aneka keripik khas malang dengan berbagai variannya maka saya putuskan untuk memakai kata kunci KERIPIK BUAH dalam blog/situs, email dan akun FB saya. Untuk mengecek ketersediaan nama tersebut (apakah belum digunakan oleh orang lain) maka saya ketikkan kata kunci KERIPIK BUAH di google.co.id – hasilnya sebagai berikut (gambar 3)



Nah dari hasil tersebut maka jelas bahwa nama domain keripikbuah.net – keripikbuah.com SUDAH ada yang PUNYA.

Sementara di blog gratisan kata kunci Keripik buah sudah ada yang memakai dengan subdomain pada blogdetik.com yaitu http://keripikbuah.blogdetik.com

Karena saya adalah penganut faham gratisan dulu baru berbayar, maka saya masih punya peluang untuk memakai kata kunci kerpik buah pada blog gratisan lainnya di wordpress.com , di blogspot.com, di tunblr.com, di blogrdrive.com dan sebagainya –tugas berikutnya adalah memastikan di situs-situs gratisan tersebut nama keripik buah TIDAK ADA YANG MEMAKAI.

Lantas bagaimana jika sudah ada yang memakai?

Caranya cukup mudah, anda tinggal menambahkan kata di depan kata kunci Keripik buah misalnya dengan kata-kata:

Grosir => grosirkeripikbuah.blogdetik.com / grosirkeripikbuah.blogspot.com dst

Jual => jualkeripikbuah. blogdetik.com / jualkeripikbuah.blogspot.com dst

toko => tokokeripikbuah. blogdetik.com / tokokeripikbuah.blogspot.com dst

online => keripikbuahonline. blogdetik.com / keripikbuahonline.blogspot.com dst

dan masih banyak lagi kombinasi yang bisa anda pakai.

Selain untuk situs atau blog kombinasi tersebut bisa anda gunakan untuk akun FB dan email seperti grosirkeripikbuah@gmail.com grosirkeripikbuah@yahoo.com

facebook.com/grosirkeripikbuah selanjutnya anda perlu memahami panduan umum untuk membuat nama (sub)domain, akun FB dan email untuk bisnis online secara umum

(1) Gunakan Akun Blog, Email dan FB  yang MUDAH DIINGAT bukan 4L4Y


Situs/blog: jualkeripikbuah. blogdetik.com BUKAN keripikbuahuenaktenaanbro.blogdetik.com  

FB: http://facebook.com/jualkeripikbuah BUKAN http://facebook.com/keripikbuahuenaktenan.com

Email: jualkeripikbuah@gmail.com BUKAN keripikbuahuenaktenaanbro@gmail.com

Jangan memakai: ju4lk3ripikbuah.blogdetik.com atau grosirk3ripik@gmail.com  

(2) Hindari Menggunakan tanda TITIK (dot), MINUS (dash), garis bawah (underscore)

Untuk situs/blog: grosir-keripik-buah.com -- grosir-keripik-buah.blogspot.com

Akun FB: http://facebook.com/grosir.keripik.buah (perhatikan DOT)

Email: grosir.keripikbuah@gmail.com atau grosir_keripikbuah007@gmail.com  


(3) Untuk Email Gunakan Yahoo Internasional bukan Lokal Yahoo internasional berakhiran .com (dot com)

Yahoo lokal seperti: co.id, co.uk, com.sg, com.au, com.jp, ca. dan seterusnya Demikian tutorial kali ini semoga berkenan

********